Posts

Showing posts from June, 2019

Apakah Cedera Kepala Anak Harus di-CT Scan?

Image
Dua pekan terakhir, ketika ronde rutin di pagi hari, kami mendapati kasus-kasus  # cederakepala  sedang-berat yang membutuhkan pemeriksaan  # CTScankepala . Tapi pada anak-anak, yang lebih sering terjadi adalah cedera kepala ringan. Misalnya bayi yang tanpa sengaja terjatuh karena luput dari pengawasan orangtuanya, atau anak-anak yang terpeleset karena baru bisa berjalan, dan terbentur sisi meja dan jatuh membentur lantai. Kapan harus khawatir dan CT Scan kepala diperiksakan? Kutip an sebagian dari isi buku  # MakanTepatTumbuhSehat  ini menjelaskannya. . Kami yang mendalami bidang saraf anak menggunakan skor  # PECARN , yang membagi kategori usia < 2 tahun* dan usia 2 tahun atau lebih**. Pada usia < 2 tahun, CT Scan kepala dilakukan apabila kesadaran menurun dengan “skor koma Glasgow” (GCS) 14 atau kurang, atau dengan perubahan tingkat kesadaran atau terjadi patah/fraktur tulang tengkorak. Atau CT Scan kepala dipertimbangkan pada adanya lebam di bagian sisi kepala belakang/sampin

Kuning pada Bayi, Kebiasaan Menjemurnya, dan Kesalahpahaman Menganggapnya Penyakit

Image
Pernah mengalami bayi Anda “disinar” karena  # kuning ? Sedih ya, terpisah dari bayi yang baru saja dilahirkan, selama beberapa jam tiap harinya. Dan tentunya tujuan terapi sinar biru alias  # fototerapi  beralasan, yaitu mencegah kadar  # bilirubin  darah tinggi menembus sawar darah-otak yang berisiko cacat permanen (ensefalopati  # hiperbilirubinemia ). Tapi sebenarnya berapa angka yang seharusnya dilakukan fototerapi? Bilirubin 20 mg/dl? 15 mg/dl? Atau berapa tepatnya? Sebelumnya kita coba renungkan, mengapa bayi harus sampai mengalami kuning? Segala sesuatu pasti ada tujuannya, bukan? Dan mayoritas bayi mengalami kuning di awal kehidupannya, memang karena fungsi hatinya yang masih berkembang, tetapi apakah karena itu saja? Apalagi kalau sampai ada risiko yang “menakutkan”! Ya, mungkin analoginya sama dengan  # demam , dianggap berbahaya dan menjadi lawan, padahal ilmu pengetahuan membuktikan manfaat dan kebaikannya. Ternyata kuning pada bayi baru lahir pun ada tujuannya.